KAMPUNG OLAHRAGA: Gajah Mati Club Berlaga ke Musi Rawas.
Apero Fublic.- Kampung Olahraga. Kembali informasi olahraga masyarakat datang dari GMC (Gajah Mati Club). Kampung Olahraga adalah julukan untuk Desa Gajah Mati, Kecamatan Sungai Keruh, Kabupaten Musi Banyuasin, Sumatera Selatan. Baru-baru ini telah mengikuti pertandingan persahabatan di Kabupaten Tetangga.
Pertandingan
persahabatan berlangsung pada 14 November 2020.
Lokasi pertandingan di Desa Sungai Pinang, Kabupaten Musi Rawas,
Provinsi Sumatera Selatan. Tim GMC yang selalu kompak bertanding dengan semangat
yang tinggi. Sehingga mereka selalu merasa bersemangat saat bermain. Yang lebih
bersemangat sekali atas sambutan warga setempat yang hangat dan ramah. Sehingga
membuat suasana bersahaja. Sehingga terikat tali persahabatan satu sama lain.
Dalam
jalan pertandingan Tim Gajah Mati Club masuk empat besar. Kemudian dalam
pertandingan selanjutnya. Tim GMC tetap semangat dan berusaha sebaik-baiknya.
Namun, mereka dapat meraih juara pertama. Sehingga tidak masuk final, babak
akhir. Saat dikonformasi salah seorang tim via whatsApp, tentang kekalahan mereka.
“Dalam pertandingan memang ada menang dan kalah. Kita berolahraga tujuannya bukan mencari kemenangan dalam bertanding. Kemenangan hanya bonus dari semangat kita, hal yang penting adalah silahtuhrahmi dengan sahabat-sahabat di Musi Rawas. Mendapat pengalaman bermain dengan rekan-rekan yang hebat sehingga tim kita dapat pelajaran berharga,” Ujar Tahir, salah satu anggota Tim GMC.
Tim GMC sangat dewasa menyikapi tentang olahraga. Mereka tidak mempermasalahakan skor pertandingan. Yang terpenting olahraha dan silahtuhrahmi. Tidak malu mengakui kekurangan sendiri dan berbangga atas kelebihan sahabat-sahabatnya. Tidak menyalahkan siapa pun saat kalah bermain. Suatu contoh sikap anak muda yang patut ditiru oleh semua pemuda, bersifat kesatria.
Apa pesan buat rekan-rekan penggemar bola voli di Musi Rawas?. “Buat semua rekan-rekan dan warga, terkhusus warga Desa Sungai Pinang terimakasih atas kebaikan sambutannya. Semoga dilain kesempatan kita dapat bermain kembali, silahtuhrahmi lagi. Kapan-kapan, buat rekan-rekan di Sungai Pinang datanglah bermain ke Kampung Olahraga, bermain voli dan silahtuhrahmi,” jawab Tahir.
Post a Comment