GARDASOS: Bakti Sosial di SD Empat Tunggal
Kegiatan
bakti sosial ini merupakan salah satu agenda yang dimiliki oleh GARDASOS,sesuai
dengan slogan yang dimiliki yaitu Pemuda Tangguh, Peduli Sosial.
Tepat
pada tanggal 22 Juni 2021 kami melakukan survei lapangan terlebih dahulu
setelah mendapatkan informasi mengenai keberadaaan sekolah ini. Para anggota
disambut dengan hangat oleh para guru disana.
Melihat
kondisi gedung yang masih belum mencukupi untuk dijadikan tempat dan wadah
dalam menutut ilmu, kami selaku pemuda pemudi indonesia merasa terenyuh,
kondisi gedung yang hanya memiliki 4 lokak kelas, bealaskan dinding kayu yang
terlihat sudah cukup rapu. Terlihat jelas sarang laba-laba di hampir setiap sudut ruangan, butiran debu
yang diatas meja dan kursih serta peralatan penunjang pelajaran yang seadanya.
Diketahui
jumlah siswa yang bersekolah di SD EMPAT TUNGGAL Palembang berjumlah ± 50 siswa yang terdiri dari kelas 1
sampai 6. Melihat semangat siswa untuk bersekolah dengan kondisi gedung seperti
itu menimbulkan rasa empati untuk berbagi ilmu dan keceriaan bersama mereka,
sebelum libur panjang semester dimulai.
Adapun
kegiatan yang dilalukan selama bakti sosial yaitu bercerita dan berbagi ilmu
pengetahuan yang diisi langsung oleh para anggota GARDASOS, dilanjutkan dengan
kegiatan mewarnai yang mana mewarnai merupakan salah satu bentuk kegiatan yang
bisa mengembangkan kreatifitas anak dan media dalam mengepresikan diri, serta
meningkatkan fokus anak.
Harapan
GARDASOS semoga semangat dari adik-adik SD EMPAT TUNGGAL terus berkobar
layaknya api abadi. Masih terbekas dalam
ingatan,ada salah satu siswa bernama Marsel yang memiliki cita-cita mulai yaitu
berkeingin menjadi dokter hewan begitu dewasa nanti. Dengan wajah polosnya
namun tetap telihat ketulusan hati pada saat mengucapkan keinginannya untuk
membantu hewan-hewan sakit.
Terimakasih SD EMPAT TUNGGAL atas pengalaman untuk hari ini serta mau berbagi dan membagi ilmu serta rasa suka kepada GARDASOS.
Oleh.
Lidya Dwi Febrianti.
Editor.
Selita, S.Pd.
Tatafoto.
Dadang Saputra.
Palembang,
25 Juni 2021.
Mahasiswi
UIN Raden Fatah Palembang, Fakultas Adab dan Humaniora, Jurusan Ilmu
Perpustakaan.
Sy.
Apero Fublic
Post a Comment