POPULARITAS PERPUSTAKAAN SEMAKIN PUDAR DIBILAS DIGITAL
Dewasa ini, peran perpustakaan kadang
tersingkirkan oleh perkembangan teknologi dan informasi, dimana orang-orang
lebih ramai membicarakan era informasi dan masyarakat informasi. Perkembangan
teknologi semakin memberi kemudahan bagi masyarakat untuk mengakses informasi. Sumber
ilmu pengetahuan yang pada masa lalu berada di ruang-ruang perpustakaan, kini
berada dalam genggaman gawai, internet sudah menjadi jalan pintas bagi publik
untuk mengkonsumsi informasi. Popularitas perpustakaan di tengah masyarakat
semakin pudar.
Sejak adanya internet minat kunjung
terhadap perpustakaan masyarakat terus menurun, masyarakat berpikir lebih baik
menggunakan gawai untuk mencari informasi daripada harus harus keluar rumah dan
datang ke perpustakaan. Padahal perpustakaan memegang peranan penting dalam
mengantar masyarakat menuju pintu gerbang ilmu pengetahuan dunia.
Kehadiran internet bagi perpustakaan di satu sisi menimbulkan kekhawatiran untuk popularitas perpustakaan itu sendiri, sementara di sisi lain menjadikan perpustakaan tetap populer di tengah gempuran perkembangan internet yang melanda masyarakat menjadi hal yang sangat penting. Perpustakaan diharapkan berbenah diri untuk dapat mengikuti dan mengimbangi kemajuan teknologi informasi, demikian pula dengan pustakawan yang terlibat didalamnya sehingga dapat mewujudkan tujuan perpustakaan sesuai dengan yang diamanatkan dalam Undang-Undang RI Nomor 43 Tahun 2007.
Oleh.Oktin Yulista
Editor. Selita, S.Pd.
Tatafoto. Dadang Saputra.
Palembang, 2 September 2021.
Mahasiswi Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang,
Fakultas Adab dan Humaniora, Jurusan Ilmu Perpustakaan.
Sy. Apero Fublic
Post a Comment