PETAKA ILLEGAL DRILLING: Satu Pick Up Terbakar, Sopir dan Kenek ??
Lokasi Kejadian, Tampak Mobil Ditengah Kobaran Api |
APERO FUBLIC. MUSI BANYUASIN.- Permasalahan illegal drilling di Musi Banyuasin tidak ada habis-habisnya. Walau berbagai pemberitaan kalau pihak berwenang telah menutup ribuan sumur illegal. Namun pada kenyataanya musibah demi musibah terus terjadi.
Seperti kejadian hari ini (19-07/2024) Satu unit mobil jenis Pick Up diduga mengangkut minyak Illegal Drilling. Untuk Lokasi pengambilan minyak illegal ini dan tempat penjualan atau penampungan pelaku belum diketahui.
Lokasi musibah kebakaran Pick Up tersebut di wilayah C1, Kecamatan Sungai Lilin, Kabupaten Musi Banyuasin, Sumatera Selatan.
Belum diketahui penyebab terjadinya kebakaran tersebut. Namun api dengan cepat menghabiskan Minyak dan Mobil tersebut.
“Api besar sekali, dan menimbulkan asap hitam pekat. Kami belum mengetahui pasti apa yang menyebabkan Mobil tersebut terbakar,” kata salah satu warga yang berada dilokasi kejadian.
Sementara itu Kapolsek Sungai Lilin AKP Moga Gumilang STrK SIK melalui Kanitreskrim IPDA Tupang mengatakan, lagi di TKP. Untuk mengetahui kejadian dan memastikan informasi tersebut.
Laporan Biro MUBA.
Editor. Tim Redaksi
Sy. Apero Fublic
Post a Comment