Tablet Terbaru Samsung: Galaxy Tab S10
Ilustrasi Tablet Samsung Galaxy Tab S10 |
APERO FUBLIC. TEKNOLOGI.- Pihak brand Samsung pada Agustus Oktober 2024 dikabarkan akan merilis ponsel terbaru mereka yang dinamai, Samsung Galaxy Tab S10 Series. Merupakan jenis tablet terbaru dengan teknologi kekinian bahkan levelnya lebih tinggi di kelasnya.
Pihak brand Samsung memperhitungkan bulan Oktober waktu perilisan Galaxy Tab S10 series berkenaan masuknya musim gugur. Karena akan menarik perhatian konsumen ketika musim liburan akhir tahun, dimana banyak konsumen mencari benda untuk hadia menggunakan perangkat baru.
Brand industry raksasa dari Korea Selatan telah menerapka kecerdasan buatan AI pada keluarga generasi Galaxy Tab S10. Tablet Samsung Galaxy Tab S10 memiliki ruang penyimpanan besar seperti untuk tablet Galaxy Tab S10+ mencapai 256 GB / 12 GB RAM dan 512 GB / 12 GB RAM.
Sementara itu untuk tipe Galaxy Tab S10 Ultra diantaranya memiliki ruang penyimpanan 256 GB / 12 GB RAM, 512 GB / 12 GB RAM dan 1 TB / 16 GB RAM. Tablet Samsung Galaxy series S ini memang sangat mumpuni dikelasnya. Membuat ketar-ketir pesaingan dunia tablet.
Tablet Samsung Galaxy Tab S10 |
Kalau untuk harga series tablet Samsung Galaxy Tab S10 masih menunggu informasi resmi dari pihak Samsung. Tapi dapat diperkirakan tidak begitu jauh dari tablet series sebelumanya, tablet Samsung Galaxy S9. Kemungkinan harga tablet canggih ini berkisar diangka Sembilan belas jutaan saja. Sementara untuk series Samsung Galaxy Tab S10+ diperkirakan akan dilepas diharga enam belas jutaan rupiah saja.
Melansir dari Max Jambor, sang blogger teknologi (15/7/2024). Bhawa S10 Ultra akan hadir dengan layar AMOLED lebar 14.9 inci, display yang jernih begitu tajamnya tampilan yang dapat membuat pemakai begitu enjoy saat bermain game, seluncur internet, menonton film, atau bekerja menggunakan tablet ini.
Tablet Galaxy Tab S10 kemungkinan memakai jenis chipset terbaru Qualcomm Snapdragon 8 Gen 3. Chipset yang tidak diragukan lagi performanya memang tinggi dan efisiensi energi yang luar biasa. Tepat sekali bagi mereka yang mobilitas tinggi saat menggunakan tablet.
Sementara itu untuk Samsung Galaxy Tab S10 Ultra dan Tab S10+ diperkirakan memakai chipset Dimensity 9300+ dari MediaTek. Untuk keunggulannya Dimensity 9300+ dikenal karena kinerjanya yang kuat Tangguh serta efisiensi daya memuaskan.
Post a Comment