Realme Note 60 Akan Meramaikan Pasar Smartphone Indonesia di September 2024
Ilustrasi Realme Note 60 (Pinterest) |
APERO FUBLIC. GATGET.- Pihak realme sedang bersiap smartphone terbaru mereka di pasar Indonesia, yaitu Realme Note 60. Ponsel pintar canggih ini kemungkinan masuk pasar Indonesia pada, Jumat (30/8/2024).
Dikabarkan kalau Realme Note 60 memakai layar dengan proteksi ArmorShell juga memiliki sertifikasi TUV Rheinland High Reliability. Dengan demikian desain ini menyerupai Realme C61 telah meluncur di pasar India sekitar Juni silam. Dengan teknologi Proteksi ArmorShell di Realme C61 itu, maka menjadikan layar ponsel itu tahan banting, tahan lengkungan dan juga tahan goresan.
Dengan kata lain layar Realme Note 60 juga mendapat kekuatan serupa sebab keduanya dilengkapi kekuatan layar ArmorShell. Pada bagian layar kamera depan mengadopsi fitur seperti poni dan tidak menerapkan punch hole sebagaimana ponsel terkini.
Ilustrasi Realme Note 60 (Pinterest) |
Realme Note 60 dikabarkan juga akan didukung sertifikasi IP-rating IP64. Sebuah sertifikasi teknologi smartphone menjamin tahan cipratan air dan hempasan debu. Sementara untuk opsi pilihan warna Realme Note 60 tersedia dalam dua varian warna, yaitu hitam keunguan dan biru.
Untuk desain punggung, untuk modul kamera Realme Note 60 ada sentuhan garis asimetri mirip bagaikan efek cahaya. Dengan demikian membuat tampilan menjadi terlihat glossy.
Itu menandakan konsep demikian merujuk DNA Realme Note-series. Pada fitur itu dilengkapi dua kamera belakang juga 1 lampu flash LED. Bila dibandingkan dengan pendahulunya, lapisan wajah mengelilingi kamera belakang smartphone ini sepertinya dikonsep lebih kecil.
Realme Note 60 dikabarkan akan memiliki power menggunakan chipshet octa-core. Tapi belum ada bocoran untuk chipshet ponsel pintar Realme baru ini. Tapi akan menyajikan tiga pilihan RAM dan storageChip, diantaranya 4 GB/64 GB, 6 GB/128 GB dan 8 GB/256 GB.
Untuk layarnya akan menyajikan refresh rate 90 Hz. Ukuran kamera utamanya dengan resolusi 32 MP. Ponsel pintar Realme 60 menggunakan baterai 5.000 mAh. Lebar ukuran layarnya 6,74 inci. Menggunakan sistem operasi Android 14 yang dilengkapi Realme UI. Untuk harga kita belum mendapat bocoran. Tapi dapat di cek pada e-comerse atau laman resmi Realme.
Post a Comment