Samsung Galaxy Tab S6 Lite: Tablet Tipis Cocok Untuk Produktivitas dan Hiburan
Tablet Samsung Galaxy S6 Lite 2024 (pinterest) |
APERO FUBLIC. TABLET.- Tablet terkini dari Samsung, Samsung Galaxy Tab S6 Lite telah memenuhi kriteria unit produktivitas dan hiburan dalam sebuah perangkat. Tablet ini disajikan dengan ukuran layar 10,4 inci yang luas untuk berkreator atau gaming.
Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite berdimensi 154.3 x 244.5 x 7.0 mm, memiliki berat 465 gram. Tablet ini hadir dalam satu opsi warna, yaitu Oxford Gray. Harga Galaxy Tab S6 Lite di pasaran tanah air berkisar diangka Rp 4.999.000. Kalau Anda tertarik membeli akan memiliki bundling Galaxy Buds 2 seharga Rp 5.499.000.
Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite dirancang dengan teknologi One UI 6.1 berbasis Android. Itulah mengapa display sangat responsive dan lancar. Saat pembelian diberikan perangkat S Pen, berfungsi sekali untuk menggambar, mengedit, edit dokumen dan mencatat dimana alat ini bekerja efektivitas tinggi. Kemudian untuk para akademis atau pembelajar bisa membuat catatan langsung pada sketsa dan pada PDF.
Ilustrasi Pinterest |
Galaxy Tab S6 Lite jenis tablet yang mendukung platform yang ideal dengan aplikasi PENUP. Maka para seniman atau yang hobi dengan dunia creator sangat tepat, semisal dunia menggambar, mewarnai, kemudian saling berbagi karya seni dengan komunitas online. Teknologi S Pen dirancang memiliki sensitivitas sentuhan begitu impresif, membuat kreativitas pemakai mengalir luas.
Untuk keamanan data pribadi dengan fitur Samsung Knox menjamin data pengguna aman terutama dari serangan siber dan virus malware. Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite didesain mendukung integrasi yang lancar sesama perangkat Galaxy lainnya. Sehingga pemakai mudah mengcopy atau melekatkan gambar, teks dari smarphone Samsung Galaxy ke tablet ini.
Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite telah lahir sejak 2020. Dua tahun kemudian lahir Kembali versi terbaru, kemudian tahun 2024 ini generasi terbaru juga diluncurkan. Versi tahun 2024 memiliki keunggulan pada chipset memakai Octa-core dengan CPU clockspeed sampai 2.4 GHz.
Chip ini dipadukan dengan RAM 4 GB dan penyimpanan 128 GB. Pengguna tablet ini bisa memperluas kapasitas penyimpanan perangkat sampai 1 TB dengan memakai kartu microSD. Karena itulah membuat operasi tablet Samsung ini sangat ringan, terutama saat menggunakan Samsung S Pen.
Layar Tablet Samsung ini berjenis TFT LCD ukuran 10,4 inci. Yang dirancang dengan bezel tipis, hanya 9 mm. Memiliki resolusi WUXGA Plus dilengkapi dengan 16 juta warna.
Ilustrasi Pinterest |
Galaxy Tab S6 Lite juga dibekali kamera belakang 8 MP dan kamera depan 5 MP. Samsung mengeklaim kamera tablet ini bisa mendukung perekaman video resolusi FHD pada 30 fps. Menggunakan baterai yang berkekuatan sebesar 7040 mAh. Untuk itulah tablet ini dapat beraktivitas selama 13 jam seluncur internet, dan 14 jam menonton film atau video.
Untuk sambungan nir kable tersedia WiFi 802.11a, ada dual-band dan Bluetooth 5.3. Telah menggunakan system operasi (OS) Android 14 dilaminasi antarmuka One UI 6.1. Ada sambungan kabel colokan audio 3, Galaxy 5 mm, speaker ganda mendukung audio dari AKG serta Dolby Atmos, juga ada fitur Smart Switch.
Post a Comment